Anggota DPRD Lampung Vittorio Dwison Ajak Warga Untuk Terus Berkarya.

oleh

Grafiknews.com, Bandar Lampung- Anggota DPRD Lampung Vittorio Dwison menyapa warga dan konstituennya di Poncowati, Lampung Tengah, 18 Februari 2023.

Vittorio memberikan motivasi kepada konstituennya untuk terus bekerja dan berusaha secara maksimal.

Vittorio menegaskan, sebagai anggota dewan, ia siap membantu mengoordinasikan kepada banyak pihak tentang persoalan warga. Terutama soal infrastruktur jalan di Lampung Tengah.

Ia juga mendorong warga untuk memiliki usaha sesuai dengan potensinya masing-masing. Ini berguna untuk pendapatan atau penghasilan tambahan.

Ia juga meminta warga untuk bersiap menghadapi pemilu 2024. Ia mengajak warga untuk tidak golput. Sekretaris Fraksi PKS DPRD Lampung ini menuturkan, potensi sangat banyak di Lampung Tengah. Ia sedang mengajak beberapa anak muda untuk mengolah potensi daerah ini dengan optimal. WL

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *