FKIP Unila Lepas Mahasiswa KKN, Pesan Dekan: Peserta KKN dan PLP Agar Dapat Menjaga Sikap, Etika, Dan Kesopanan.

  • Whatsapp


Grafiknews.com, Bandar Lampung- Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Lampung (Unila) melakukan penyerahan dan pelepasan mahasiswa kuliah kerja nyata (KKN) dan pengenalan lapangan persekolahan (PLP) periode I tahun 2023, di Kabupaten Waykanan, Kamis (05/1/23).

Ikut mendamping para mahasiswa-mahasiswi FKIP Unila tersebut, Dekan FKIP Unila Prof. Dr. Sunyono, M.Si., para Wakil Dekan, Sekretaris dan para Dosen pembimbing.

Dalam sambutannya Prof. Sunyono menyampaikan kepada seluruh mahasiswa FKIP Unila peserta KKN dan PLP agar dapat menjaga sikap, etika, dan kesopanan. “Seperti halnya peribahasa di mana langit dipijak di situ langit dijunjung. Jaga kesantunan ciri khas mahasiswa FKIP Unila,” ujarnya.

Sementara itu, Wakil Bupati Way Kanan Drs. Ali Rahman didampingi jajaran Forkompimda, Staf Ahli Bupati, para Asisten Sekretaris Daerah, Sekretaris DPRD, Inspektorat Daerah, para Kepala Badan dan Dinas, jajaran instansi vertikal, para Kepala Bagian Setdakab, Direktur RSUD ZA Pagar Alam, Camat Blambangan Umpu serta Camat Umpu Semenguk, saat memebuka acara tersebut menyampaikan agar para mahasiswa FKIP Unila yang melaksanakan KKN dan PLP di wilayahnya dapat menjaga kesopanan, memahami adat istiadat, serta mengagendakan program kerja unggulan yang bermanfaat bagi desa dan masyarakat setempat.

Secara simbolis penyerahan dan pelepasan mahasiswa KKN dan PLP tersebut ditandai dengan pemasangan topi dan Id Card KKN oleh Dekan dan Wabub Way Kanan, yang kemudian dilanjutkan dengan penyerahan cinderamata dari Unila kepada Pemkab Way Kanan.(*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *